Berita

DISKUSI NASIONAL PERLINDUNGAN EKOSISTEM DI LUAR KONSERVASI ( KAWASAN EKOSISTEM ESENSIAL ) UNTUK MENUNJANG PEMBANGUNAN EKONOMI HIJAU DI HOTEL BOROBUDUR JAKARTA

Guna menyamakan persepsi tentang perlindungan ekosistem, Dengan ini Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia menyelenggarakan kegiatan Diskusi Nasional Perlindungan Ekosistem Di Luar Konservasi ( Kawasan Ekosistem Esensial ) untuk menunjang pembangunan ekonomi hijau di Hotel Borobudur Jakata pada hari Senin, 20 November 2017. Dalam kegiatan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sanggau yang diwakili Kabid Pengelolaan Hidup Ir.Najdmi dan Rusli,A.Md Kl turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Ekosistem sendiri adalah suatu sistem ekologi yang terbentuk oleh hubungan timbal balik tak terpisahkan antara makhluk hidup dengan lingkungannya. Ekosistem bisa dikatakan juga suatu tatanan kesatuan secara utuh dan menyeluruh antara segenap unsur lingkungan hidup yang saling memengaruhi.

Sementara itu Kawasan Ekosistem esensial adalah kawasan atau hamparan eksosistem penting yang memilki nilai kehati tinggi diluar kawasan konservasi yang secara ekologis dan sosial ekonomi budaya penting bagi tujuan konservasi kehati

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *